Penulis: Andreas
Tips mudah membuat logo di Photoshop. Logo adalah sesuatu yang penting sebagai salah satu bagian dari identitas utama sebuah brand, perusahaan, ataupun kelompok-kelompok lainnya.
Membuat logo tidak dilakukan secara sembarangan. Untuk membuat logo, ada banyak yang harus dipikirkan, mulai dari konsep, komposisi warna, font, hingga maknanya yang bisa mencerminkan nilai brand yang diwakili.
Untuk membuat logo, saat ini ada banyak software atau aplikasi yang bisa digunakan sebagai pilihan. Salah satunya aplikasi editing gambar yang paling populer saat ini, Adobe Photoshop.
Membuat logo di Photoshop sebenarnya bukan sesuatu yang mudah. Meski begitu, ada beberapa tips dan trik yang bisa dimanfaatkan bagi pemula yang ingin mencoba membuat logo di Photoshop.
Lalu, apa saja tips mudah membuat logo di Photoshop.
Baca Juga : Cara Membuat dan Edit Tulisan di Photoshop
Cara 1. Menentukan Jenis Logo
Ada banyak jenis logo yang bisa digunakan. Misalnya, ada abstract mark yang menggunakan bentuk geometris abstrak, ada wordmark yang berupa nama perusahaan atau produk, ada pictorial mark yang berupa gambar, ada emblem, hingga letterform.
Meski begitu, kebanyakan logo biasanya dimulai dengan tipografi dasar. Jika Anda mencari inspirasi, Anda bisa melihat-lihat pilihan font tertentu yang nantinya dapat mewakili brand yang Anda pikirkan.
Cara 2. Menambahkan Ikon
Bila Anda menginginkan logo yang tidak begitu sederhana, Anda bisa menambahkan bentuk ikon tambahan yang dapat menciptakan ketertarikan visual.
Anda bisa mencari inspirasi logo atau bahan logo tertentu di Google atau situs tertentu seperti The Noun Project.
Untuk tips tambahan, cari ikon dengan format SVG yang berbasis vektor agar ANda bisa melakukan scale dengan mudah di Photoshop.
Cara 3. Kombinasikan Font dan Ikon
Setelah memiliki tipe font dan ikon yang cocok sesuai bayangan brand Anda, silahkan gunakan bahan tersebut untuk mendesain logo. Sebaiknya, Anda menggabungkan semua elemen logo secara mulus sehingga dapat mempertahankan nuansa yang diinginkan pada brand.
Perlu diingat, membuat logo tidak sesederhana menampilkan ikon di suatu tempat. Anda perlu memuluskan desain dengan cara mengikuti kurva dan bentuk yang sama dengan bentuk lainnya, agar terasa seperti perpanjangan yang alami.
Cara 4. Membuat Variasi Logo
Tips mudah membuat logo di Photoshop lain yang perlu diperhatikan adalah memuat variasi logo. Anda perlu membuat opsi lain dari logo yang telah Anda buat.
Salah satu manfaat dari membuat variasi logo adalah adanya pilihan untuk menampilkannya ke format yang berbeda, seperti header website, gambar profil, dan lain-lain.
Anda bisa coba ikuti langkah-langkah berikut untuk mencoba membuat variasi logo.
1. Untuk memulai, Anda bisa mencoba menduplikat elemen-elemen dari logo Anda. Hal ini dilakukan agar Anda memiliki elemen yang serupa tanpa membongkar karya asli Anda
2. Pada contoh ini, huruf ‘h’ dan daun adalah bagian paling ikonik dari logo, Anda bisa mencoba membuat lambang itu menjadi logo kecil. Anda bisa menghapus elemen lainnya dan mempertahankan elemen ‘h’ dan daun
3. Anda bisa menambahkan lingkaran di belakang font h dan ikon daun. Kemudian, ubah warna font dan ikon menjadi putih
4. Selanjutnya, Anda bisa bereksperimen dengan warna, gradien, dan tekstur untuk membuat desain dengan detail yang menarik
Baca Juga : Cara Mudah Mengubah Warna di Photoshop
Selamat Mencoba
Demikian tips mudah membuat logo di Photoshop. Sebenarnya, Photoshop sebagai aplikasi editing foto atau manipulasi gambar bukanlah aplikasi yang cocok untuk mendesain logo secara profesional.
Untuk membuat logo, Anda bisa memanfaatkan aplikasi berbasis vektor seperti Adobe Illustrator atau CorelDraw. Meski begitu, Adobe Photoshop tetaplah menjadi pilihan terbaik untuk pemula dalam membuat logo secara mudah dan sederhana.
Selamat mencoba!
Sumber Brendan Williams Creative. (2021). How To Outline A Logo In Photoshop. bwillcreative.com Design Bombs. (2021). How to Make a Logo in Photoshop: The Practical Tutorial for Everyone. designbombs.com Phlearn. (2021). Simple Logo Design in Photoshop. phlearn.com Zarla. (2021). How to Make a Logo in Photoshop. zarla.com