Penulis: Andreas
Pilihan game yang menghasilkan saldo DANA. Apakah Anda ingin memainkan game yang memiliki manfaat dan tidak terasa buang-buang waktu?
Cobalah memainkan game penghasil saldo DANA. Dengan memainkan game ini, Anda bisa terhibur dengan berbagai gameplay seru sekaligus mendapatkan keuntungan nominal yang menggiurkan.
Saat ini memang ada banyak game yang menghasilkan uang. Oleh karena itu, Anda perlu selektif memilih mana game.
Berikut beberapa pilihan game yang menghasilkan saldo DANA.
Baca Juga : 9 Cara Mengatasi Lag Main Game PC Online
1. Golden Town
Game ini akan memberi Anda sensasi menarik sekaligus menguntungkan. Dalam game ini, Anda harus membangun sebuah lahan pertanian atau bangunan dari berbagai material yang tersedia.
Golden Town termasuk game yang santai dan bisa dinikmati kapan pun. Sehingga, game ini cocok untuk keperluan mengisi waktu luang sambil iseng-iseng berhadiah.
Lewat game ini, Anda dapat berkebun dengan menanam berbagai kebutuhan. Nantinya, hasil tersebut bisa dijual untuk menghasilkan koin tambahan.
Melalui transaksi tersebut, Anda bisa mendapatkan uang sungguhan. Anda sebagai pemain hanya perlu mengikuti arahan yang tersedia.
Game ini memiliki ukuran yang kecil dan gameplay yang seru. Namun, Golden Town bukanlah game yang tersedia di Google Play.
2. Lucky Market
Lucky Market merupakan game yang memiliki simulasi bisnis pertanian. Dalam permainan ini, Anda sebagai pemain dapat mensimulasikan menanam serta menjual sayuran dalam game.
Selanjutnya, uang yang diperoleh dari menjual sayur-sayuran tersebut bisa Anda gunakan untuk meningkatkan berbagai fasilitas.
Selain itu, game ini juga menawarkan keuntungan menarik saat berhasil menyelesaikan misi. Saat menjalankan bisinsi yang bergerak di bidang pertanian, Anda memiliki misi untuk memasarkan langsung pada para pembeli yang lalu lalang untuk berjualan.
Aktivitas ini akan membuat Anda mendapatkan uang. Semakin banyak hasil panen terjual, maka semakin besar peluang mendapatkan reward berupa koin emas.
Berdasarkan testimoni para pengguna, game ini diklaim benar-benar membayar. Saat saldo cukup, Anda bisa melakukan penarikan.
3. Greedy Dragon
Game ini akan mengajak Anda bermain menggunakan pakaian ksatria untuk bertarung. Selain seru-seruan bertualang, Ana juga bisa mengumpulkan poin dengan mengalahkan naga.
Selain memperoleh koin dengan cara tersebut, Anda juga dapat memperoleh koin dengan mengumpulkan tiga gambar yang sama. Jika berhasil, Anda akan mendapat komisi berupa koin. Anda juga bisa mendapatkan koin dengan cara mengundang teman Anda bermain.
Untuk menarik poin menjadi saldo DANA, Anda perlu memiliki Paypal terlebih dahulu. Namun, Anda perlu bersabar untuk mendulang cuan di game ini. Sebab, mekanisme mendapatkan dan menukarkan koin masih terasa sulit bagi para pengguna.
4. Isul
Game penghasil uang, termasuk saldo DANA, lainnya adalah Isul. Game ini akan memberikan Anda berbagai misi dengan imbalan berupa saldo DANA.
Isul termasuk dalam game asah otak. Dalam game ini, Anda akan diminta untuk melakukan perhitungan matematika sederhana, seperti perkalian, pembagian, penambahan, serta pengurangan. Selain itu, ada juga permainan lain seperti tebak angka dan tebak kata.
Game ini memiliki minimal penarikan sebesar Rp 5000 dalam bentuk poin sebanyak 10.000. Selain DANA, poin ini juga bisa ditukar dalam bentuk saldo OVO dan Gopay.
Game ini tersedia di Google Playstore, sehingga game ini bisa dianggap legal.
Baca Juga : 8 Cara Mengatasi Lag Main Game PC Offline
Selamat Mencoba
Demikian informasi mengenai beberapa pilihan game yang menghasilkan saldo DANA. Tertarik?
Selamat mencoba!
Sumber Dunia Games. (2022). 20 Games To Increase Your DANA Balance. duniagames.co.id Joy Wallet. (2022). 22 Best Games That Pay Real Money in 2022 (PayPal + Cash!). joywallet.com The Nine Hertz. (2022). 25 Best Money-Making Games [Earn Real Money Instantly Online]. theninehertz.com Wealth of Geeks. (2022). 31 Best Apps That Pay You To Play Games in 2022. wealthofgeeks.com