Penulis: Alhasbi
Membuat PDF menggunakan smartphone? Mengapa tidak. Sayangnya, tidak banyak orang yang tahu caranya.
Saat ini, kebutuhan akan file dengan eksistensi PDF menjadi suatu hal yang penting. Banyak hal yang menuntut kita untuk menggunakan file PDF seperti surat, scan ktp, CV, dan sebagainya.
Umumnya orang-orang menggunakan PC untuk membuat file PDF. Hal ini mungkin lebih mudah karena Anda bisa menyimpan file Microsoft Word ke dalam format PDF.
Namun, telepon pintar juga bisa kita gunakan untuk membuat file PDF. Android, iOS maupun sistem operasi Windows Phone, sama halnya dengan OS PC Windows atau Macintosh, semuanya dapat Anda gunakan untuk membuat file PDF.
Beberapa aplikasi pada telepon pintar juga memberikan kemudahan untuk mengkonversi dokumen ke dalam PDF, beberapa gratis. Berikut adalah cara membuat file PDF menggunakan telepon pintar.
Membuat PDF menggunakan smartphone
Perlu Anda perhatikan, membuat file PDF pada dasarnya adalah “mencetak” hasil kerja ke dalam bentuk PDF. Sehingga dapat dilakukan dengan cara print.
Beberapa telepon pintar yang dirancang khusus untuk aktivitas kantor sudah mempunyai kemampuan untuk mencetak PDF. Berikut adalah cara menyimpan PDF di Android dan Windows Phone.
- Buka file yang ingin disimpan dalam bentuk PDF.
- Ketuk File, setelah itu ketuk Print.
- Ganti bagian printer dengan Save as PDF, kemudian OK.
- Pilih lokasi penyimpanan dan masukkan nama file. Setelah itu ketuk Save.
Sedangkan pada iOS sedikit berbeda. Fitur membuat PDF dapat dilakukan melalui iOS 10 dan seterusnya. Berikut ini adalah caranya.
- Buka dokumen atau gambar yang ingin diubah ke dalam PDF.
- Ketuk Share, kemudian temukan menu Print.
- Setelah itu akan muncul preview, Anda dapat mengaturnya dengan mengatur zoom-in.
- Jika sudah sesuai, eksport dengan mengetuk ikon Share di pojok atas layar.
- Pilih metode penyimpanan yaitu melalui email, AirDrop, dan aplikasi lain dalam iPhone Anda.
Membuat PDF melalui aplikasi Office
Cara membuat PDF melalui Microsoft Office pada tiap OS memiliki cara yang sama.
- Buka file yang ingin di convert menjadi PDF.
- Ketuk bagian File kemudian pilih opsi Print.
- Ubah printer yang digunakan menjadi Save as PDF. Hal ini dimaksudkan untuk membuat PDF melaui metode cetak. Setelah itu ketuk Save.
- Anda juga bisa memilih lokasi PDF dan mengubah nama file (opsional), kemudian Save.
Selain Microsoft Office, beberapa aplikasi serupa (seperti WPS, Google Docs, dan sejenisnya) mempunyai fitur untuk membuat file PDF. Caranya kurang lebih hampir sama. Pada intinya, Anda hanya perlu mencetaknya dalam bentuk PDF.
Membuat PDF dengan file gambar
Cara mencetak gambar menjadi PDF cukup mudah. Anda dapat melakukannya secara online. Anda hanya perlu mengunggah gambar kemudian membiarkan web bekerja.
Untuk mencobanya, ikuti beberapa langkah berikut.
- Masuk ke mesin pencarian, kemudian ketik image to PDF creator.
- Setelah masuk ke halaman web, unggah gambar yang ingin Anda konversi ke PDF.
- Ikuti instruksinya, setelah selesai biasanya muncul create PDF.
- Setelah proses selesai, Anda dapat mengunduhnya dan foto dengan bentuk PDF sudah jadi.
Ada beberapa situs yang menyediakan jasa untuk mengubah file gambar ke PDF. Beberapa diantaranya yaitu Adobe Acrobat, Soda PDF, Small PDF, Zapier, dan masih banyak lagi.
Baca Juga : Perlu Membersihkan Cache di Handphone?
Selamat mencoba
Membuat PDF melalui smartphone merupakan hal yang cukup mudah. Jika Anda mempunyai cara lain, jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar.
Selamat mencoba!
Sumber India Today. (2020). How to save a file as PDF on phone: Step-by-step guide. www.indiatoday.in Mac World. (2019). How to Create a PDF on iPhone. www.macworld.co.uk Microsoft. Save a PDF of your file on your mobile device. www.microsoft.com Techno Informs. (2020). How to Make PDF Files in Mobile Phone. www.technoinforms.com The New York Times. (2017). Creating PDF Files on Your Phone. www.nytimes.com Zapier. (2021). How to create a PDF. www.zapier.com
[…] Baca Juga : Membuat File PDF di Smartphone […]