Penulis: Andreas
Cara menghapus folder thumbnail HP Android. Cepat atau lambat, pengguna HP Android pasti akan berurusan dengan memori internal yang penuh.
Salah satu penyumbang data yang cukup memenuhi memori adalah file dan folder. Tanpa disadari, HP Android memiliki banyak file dan folder yang tersimpan dengan jumlah yang cukup banyak dan menumpuk.
Salah satu file dan folder yang memiliki ukuran cukup besar adalah folder thumbnail. Folder thumbnail ini berfungsi sebagai data preview dari media yang tersimpan seperti foto dan video.
Fungsinya, agar preview menampilkan gambar berukuran kecil yang menggambarkan media secara visual, tidak perlu menampilkan data asli dari foto dan video tersebut.
Data ini juga memiliki manfaat untuk mempercepat proses loading dalam menampilkan data preview. Jika menggunakan data asli, tentunya akan semakin lama galer memuat semua data.
Baca Juga : Cara Kembalikan Kontak Terhapus di HP Android
Bolehkah Folder Thumbnail Dihapus?
Folder Thumbnail memang memiliki beberapa fungsi dan manfaat. Namun, boleh data dan folder thumbnail dihapus?
Sebenarnya, file dan folder thumbnail ini bisa dianggap penting bisa juga dianggap tidak penting. Tergantung kebutuhan masing-masing pengguna yang berbeda-beda.
Folder Thumbnail akan sangat membantu mempercepat proses akses ketika sedang membuka foto dan video di galeri. Hal ini sangat bermanfaat dalam memberikan kenyamanan bagi pengguna.
Namun, folder thumbnail ini juga sebenarnya memiliki ukuran yang sangat besar, sehingga memberi kontribusi cukup besar dalam pemenuhan memori internal. Ukurannya bahkan bisa mencapai beberapa GB.
Jadi, kalau Anda bisa mengabaikan kenyamanan dan lebih mementingkan jumlah space yang ada di memori internal, tentunya sangat dibolehkan bagi Anda untuk menghapus folder thumbnail.
Amankah Folder Thumbnail Dihapus?
Lalu, apa saja efek yang terjadi ketika folder thumbnail dihapus? Efek yang paling kentara adalah proses loading yang jadi lebih lambat saat membuka galeri.
Selain itu, folder thumbnail yang dihapus tidak akan memberi efek apapun ke sistem.
Jika memori Anda penuh, menghapus folder thumbnail bisa menjadi opsi mengosongkan ruang memori. Opsi ini dirasa lebih baik karena jika memori internal penuh, akan mempengaruhi performa sistem melambat yang tentunya akan mempengaruhi kenyamanan pengguna juga.
Lalu, bagaimana cara menghapus folder thumbnail HP Android?
Cara Menghapus Folder Thumbnail
Berikut adalah langkah-langkah menghapus folder thumbnail.
1. Buka File Explorer, atau File Manager, atau My File
2. Setelah itu, buka direktori DCIM
3. Hapus file atau folder apapun dengan nama thumbdata atau .thumbnail
4. Jika tidak muncul, mungkin Anda perlu mengaktifkan opsi Show hidden files di pengaturan file browser
5. Setelahnya, hapus file-file tersebut
Baca Juga : Cara Mengatasi Kamera Android Error
Selamat Mencoba
Demikian informasi mengenai bagaimana cara menghapus folder thumbnail HP Android. Jika Anda memilih untuk menghapus folder thumbnail, cara yang diperlukan sangat mudah.
Selamat mencoba!
Sumber Hotspot Euronats. (2021). What will happen if I delete thumbnails in DCIM?. hotspot.euronats2014.eu Technowikis.com. (2020). How to delete the thumbnails folder on Android. technowikis.com Web Tech. (2019). What are “THUMBNAILS” and what happens if they are deleted?. tech-blogs.com We The Geek. (2021). How to Delete the Thumbnails in Android. wethegeek.com