Penulis: Alhasbi

Masih banyak orang yang bingung ketika menggunakan Microsoft Excel. Khususnya ketika Anda harus edit format tanggal untuk menulis tanggal dengan benar. Ini merupakan hal yang umum terjadi.

Misalkan kita input dengan maksud 18 Juni 2021 dengan menuliskan 18/06/2021. Kemudian format penulisan berganti menjadi 06-18-21. Penyebabnya yaitu bahasa format penulisan pada excel. Biasanya, format berubah menjadi Bahasa Inggris karena pengaturan default menggunakan Bahasa Inggris.

Perlu Anda ketahui, penulisan format tanggal di Indonesia berbeda dengan Inggris. Umumnya, Indonesia menggunakan format DD/MM/YYYY atau hari-bulan-tahun. Sementara format penulisan di Inggris biasanya MM/DD/YYYY (bulan-hari-tahun) atau YYYY/MM/DD (tahun-bulan-hari).

Oleh karena itu, ketika Anda secara langsung menuliskan format tanggal, biasanya Excel secara otomatis akan mengubahnya ke dalam format pengaturan default yaitu Bahasa Inggris.

Misalkan, Jika Anda menulis 1-6-2021 atau 1/6/21 dengan maksud adalah 1 Juni 2021 (Hari Lahirnya Pancasila) maka format yang muncul di Excel menjadi 6/1/21 atau 6-1-2021. Tentunya hal ini akan membingungkan kita.

Jika Anda mengubahnya secara manual agar terlihat menjadi 1/6/21 atau 1-6-2021, maka Excel akan membacanya sebagai tanggal 6 Januari 2021. Ini akan terlihat jelas ketika formatnya Anda ubah dengan menuliskan nama bulan seperti menjadi 6-Jan-2021 yang artinya itu bukan Hari Kelahiran Pancasila.

Ketika Anda mengalami masalah ini, jangan khawatir. Hidup Digital telah merangkum cara untuk edit, mengubah dan mengatur, format tanggal di Microsoft Excel. Cara-cara berikut ini dapat Anda terapkan di semua versi Microsoft Excel baik 2003, 2010, 2013, atau 2016.

Mengubah format tanggal

Perlu Anda ketahui, Excel mempunyai pengaturan dasar untuk mengubah format penulisan khususnya tanggal. Berikut adalah caranya.

  1. Buka Microsoft Excel yang terdapat tanggal.

  1. Pilih cell yang ingin Anda ubah formatnya. Anda juga bisa langsung melakukan blocking beberapa cell sekaligus.

  1. Klik kanan kemudian pilih Format Cells atau Anda bisa menekan Ctrl + 1 / Command + 1 pada keyboard.

  1. Setelah itu, masuk ke tab Number kemudian pada kolom Category: klik Date (penanggalan). Pada kolom Type, pilih format yang Anda inginkan. Anda bisa melihat preview hasil di kolom Sample.

Anda juga bisa mengubah Locale (location): menjadi Indonesian terlebih dahulu. Namun, tidak semua PC mempunyai format Indonesia secara langsung. Sampai di sini, Anda bisa melakukan eksplorasi beberapa macam format penulisan di Excell.

  1. Jika sudah sesuai, klik OK.

  1. Jangan panik ketika kolom berubah menjadi tanda pagar (##########). Biasanya ini terjadi ketika Anda menggunakan format penulisan teks (seperti 17 Agustus 2021) namun kolom yang tersedia tidak mencukupi atau kurang luas. Untuk mengatasinya, cukup perluas area kolom hingga muat untuk tulisan di dalamnya.

Baca Juga : Cara Memunculkan Ruler di Microsoft Word

Membuat format tanggal sendiri

Selain menggunakan format yang tersedia, Anda juga bisa melakukan modifikasi format. Misalkan, dari 1 Juni 2021 menjadi Rabu, 1 Juni 2021. Berikut adalah detail langkah-langkahnya.

  1. Buka Microsoft Excel dan tandai cell yang akan dirubah formatnya.

  1. Klik kanan dan pilih Format Cells atau tekan Ctrl + 1 / Command + 1 pada keyboard.

  1. Masuk ke tab Number dan pada kolom Category: pilih Custom.

  1. Cari format yang Anda inginkan di kolom Type. Anda juga bisa memasukkan model format modifikasi dengan menuliskan format melalui sebuah kode. Untuk membuat format custom, masukkan formula atau format penulisan pada bagian paling atas kolom Type: (tepat di bawah Type:).

Berikut adalah kode yang perlu Anda pahami.

  • m (month) untuk format bulan dengan angka, 1-12.
  • mm untuk format bulan dengan dua digit angka, 01-12.
  • mmm untuk format tiga huruf depan nama bulan, Jan-Des.
  • mmmm untuk format nama bulan lengkap, Januari-Desember.
  • d (day) untuk format hari dalam angka, 1-31.
  • dd untuk format hari dalam dua digit angka, 01-31.
  • ddd untuk format hari menggunakan tiga karakter, Sen-Min.
  • dddd untuk format hari menggunakan tiga karakter, Senin-Minggu.
  • yy untuk format tahun menggunakan dua karakter akhir, 00-99.
  • yyyy untuk format tahun secara lengkap, 2000-2999.

Ketik [$-id-ID]dddd, d mmmm yyyy untuk membuat format seperti Rabu, 1 Juni 2021 atau [$-id-ID]dddd, dd mmm yy untuk membuatnya seperti Sabtu, 01 Jun 21. Anda bisa membuat format penulisan tanggal sesuai keinginan. Pastikan Anda menaruh formula [$-id-ID] di bagian awal untuk mengatur penggunaan format bahasa Indonesia.

  1. Jika sudah sesuai, klik OK dan format penulisan akan muncul seperti yang Anda inginkan.

Baca Juga : SmartArt: Cara Membuatnya di Microsoft Office

Selamat mencoba

Edit format tanggal pada Microsoft Excel cukup mudah bukan?

Setelah membaca artikel ini, tentunya Anda tidak perlu bingung ketika terjadi kesalahan format penulisan tanggal pada Microsoft Excel. Jika Anda mempunyai formula lain atau cara yang tidak kalah mudah, silakan tulis di kolom komentar ya. Semoga artikel ini membantu.

Selamat mencoba!

Sumber

Contextures. Excel Dates Fix Format. contextures.com

Excel Exercise. Date format in Excel. excel-exercise.com

J Query AZ. Change the date format in Excel. jquery-az.com

Microsoft. Format a date the way you want. microsoft.com

Trifacta. (2020). How to Change Date Format in Excel. trifecta.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here